Trik Mendongkrak Performa Windows
Posted on 2003-11-17 23:55:51, Last Update on 2003-11-17 23:55:51
General Information
Publisher | : PT. Elex Media Komputindo |
Product Number | : 121030909 |
ISBN | : 979-20-4814-6 |
Pages | : ~200 pages |
Chapters | : 10 chapters |
Appendixes | : 2 appendixes |
Price | : IDR 29,800 |
Published | : September 2003 |
Buy Online | : e-BStore |
Abstraction

Sistem operasi Microsoft Windows yang banyak di pakai ternyata memiliki banyak rahasia yang jarang diungkapkan.
Selama ini, mungkin hanya di manfaatkan kemampuan standar Windows saja. Namun sebetulnya, dalam setiap konfigurasi
Windows, biasanya masih tersimpan tenaga cadangan yang apabila di manfaatkan, maka akan mendapatkan kinerja yang luar
biasa.
Dengan trik tertentu, dapat di buat Windows lebih optimal, lebih cepat dan lebih stabil. Dan untungnya, trik - trik
tersebut sangat mudah dipelajari dan satu hal yang pasti, Anda hampir tidak mengeluarkan biaya, karena Anda tidak perlu
membeli program atau tools atau utility untuk mendapatkan Windows yang optimal dan powerful. Yang dibutuhkan adalah
ketrampilan memanfaatkan trik dan program gratis yang ada.
Buku ini akan menuntun membuat Windows lebih optimal dan powerful dengan kumpulan - kumpulan trik yang telah
diklasifikasikan sedemikian rupa sehingga memudahkan dan mempercepat proses optimasi ini. Tak peduli apakah pemakai
masih baru dalam hal optimasi Windows (beginner) atau pemakai termasuk pengguna mahir (power user). Buku ini dapat
dipergunakan oleh kalangan pemula bahkan sampai kalangan advanced.
Table of Content (TOC)
- Pendahuluan
Berisi apa yang akan dibahas dalam buku ini, perangkat lunak apa saja yang digunakan, dan penjelasan mengenai
organisasi buku yang sedang dibaca ini.
- Bab I: Lebih Dekat Dengan Registry
Membahas tentang apa dan bagaimana registry secara mendalam, karena beberapa trik
mengharuskan pemakai memanipulasi registry untuk mengoptimalkan Windows.
- Bab II: Optimasi Startup
Membahas tentang trik - trik seputar booting, bagaimana mempercepat proses booting menjadi lebih cepat dan aman.
- Bab III: Optimasi Hard Disk
Membahas tentang trik - trik bagaimana meningkatkan kinerja hard disk komputer.
- Bab IV: Optimasi Kartu Grafis / Video
Menunjukkan bagaimana mengoptimalkan kinerja kartu grafis untuk mendapatkan tampilan atau gambar yang bagus dan halus.
- Bab V: Optimasi Jaringan
Membahas tentang trik - trik bagaimana mengatur dan mengoptimalkan kinerja dan stabilitas jaringan serta koneksi ke
internet.
- Bab VI: Optimasi Sistem
Membahas trik - trik menarik seputar sistem. Trik bagaimana mengoptimalkan cache, pengaturan memori virtual
dan sebagainya dimana dapat mempengaruhi kinerja sistem secara signifikan.
- Bab VII: Optimasi Registry
Membahas cara bagaimana mengoptimalkan registry, bagaimana membuang informasi - informasi yang sudah tidak berguna,
bagaimana memperbaiki registry, baik secara manual maupun dengan menggunakan perangkat lunak.
- Bab VIII: Tambahan Tenaga Dari BIOS
Akan menuntun pengguna bagaimana mengatur konfigurasi BIOS untuk mendapatkan tambahan tenaga cadangan dari BIOS.
- Bab IX: Troubleshooting
Berisi berbagai macam masalah yang mungkin pernah pengguna alami yang disertai dengan akar permasalahan dan
alternatif solusinya.
- Bab X: Saatnya Menguji
Bab ini mencoba menunjukkan bagaimana peningkatan kinerja sistem dalam keadaan normal dan setelah melakukan
beberapa trik optimasi yang telah dibahas pada bab III sampai bab IX.
- Lampiran A
Memuat tentang daftar perintah pada file MSDOS.SYS.
- Lampiran B
Memuat tentang beberapa penjelasan istilah teknis yang dipergunakan pada buku ini.
Notes
In fact, this book seems outdated, and I thought the same early. Just FYI, I wrote this book on 2000 and has finished
on about 2001, but it late to published. Well, back to 'outdated', this is not really true because I found so many
people use and fanatic with M$ Windows 9x (Win 95, 98, ME), especially in the city far way from Jakarta.