Refactoring, Refactoring dan Refactoring. Itulah pekerjaan saya hari ini. Rasanya memang pantas kalau hari ini menjadi hari Refactoring bagi saya. Banyak sekali unit yang harus saya modifikasi untuk meningkatkan performa, stabilitas, skalabilitas, kemudahan pengunaan bagi user serta tentu saja kemudahan pengembangan selanjutnya bagi developer.
Capek juga nih, tapi untunglah kegiatan ngoprek ini ditemani alunan musik instrumental Dave Koz dari album The Dance serta camilan pisang goreng dan juz tomat, wah nikmat.