Home » General Blog » NFSU2 Music Extractor
NFSU2 Music Extractor
Posted on 2005-03-30 01:37:06 - #Hits : 127

Akhirnya, setelah dalam penantian yang cukup lama, dapat juga Need For Speed Underground 2 Music Extractor. Informasi ini saya dapat secara tidak sengaja. Waktu itu sedang browsing di forum CHIP Indonesia, eh ada thread baru mengenai NFSU2 Music Extractor, lengkap dengan referensi alamat download-nya, salah satunya di http://cyd125.free.fr/nfsu/nfsu2_music_and_video_extractor.zip.

Nah setelah download selesai, ekstrak file tersebut di folder NFSU2 Installation folder\SDATA. Jalankan file "eabigunp sdat.viv". Tunggu proses ekstaksi tahap pertama. Hasil ekstrak tahap pertama adalah dua folder baru yaitu PFDATA dan SPEECH. Kemudian jalankan ekstraksi tahap kedua "eaconv PFDATA\MusicSFx.mus", tunggu hasil konversi. Hasil akhir konversi adalah musik / special effect yang digunakan oleh NFSU2, kira - kira 42 file berformat WAV dengan bitrate 1024kbps, jumlah total kira - kira 942MB. Nah langkah selanjutnya adalah mengkonversi format musik WAV tersebut ke format lain yang lebih hemat tempat, dalam hal ini saya mengkonversikan ke format MP3Pro dengan menggunakan MusicMatch JukeBox untuk. dan hasilnya cukup hemat tempat dengan perbedaan kualitas suara yang relatif tidak ada bedanya (menurut ukuran orang awam).

Ok, Anda juga berminat...?? Segera lakukan, jangan ditunda lagi dan selamat menikmati lagu - lagu dari NFSU2.


back
top
Best viewed with XHTML1 and CSS2 compliant browser @ 1024x768x32 Misc. Info
Copyright © 2003 - 2005, Bayu Prasetio.